Turin-Detik.com - Juventus menuding wasit sebagai penyebab kekalahan mereka dari Genoa yang membuat tim berjuluk Bianconerri itu dalam merebut scudetto semakin berat.
'Si Nyonya Tua' dibekap Genoa 2-3 dalam laga yang berlangsung Minggu (12/4/2009) dinihari WIB. Akibat kalah, Alessandro Del Piero cs kini tertinggal sepuluh poin dari pemuncak klasemen Inter Milan.
Direktur klub Alessio Secco menyalahkan wasit Gianluca Rocchi sebagai sumber kekalahan timnya. "Gol Vicenzo Iaquinta saat skor masih 0-0 dianulir. Sementara Genoa mencetak gol beberapa saat setelah wasit meniupkan peluit sehingga saat itu pemain kami belum siap," seru Secco seperti dikutip dari Channel4.
Secco juga mengecam kartu merah yang diberikan kepada gelandang Mauro Camoranesi. "Kami memang jarang mengeluhkan kepemimpinan wasit. Namun kali ini kami tidak bisa bila hanya diam saja. Genoa memang tampil lebih baik, namun saya harus memaparkan banyak insiden negatif yang merugikan kami," tukas pria yang menjabat sebagai direktur tim sejak 2006 ini.
Dengan tertinggal sepuluh poin dan kompetisi menyisakan tujuh laga lagi, Secco bersikap realistis. "Hanya lewat kerja keras kami akan keluar dari situasi ini. Kami akan terus bertarung untuk finish posisi kedua dan memenangi Coppa Italia, yang kini menjadi tujuan utama kami," pungkasnya. ( krs / key )
'Si Nyonya Tua' dibekap Genoa 2-3 dalam laga yang berlangsung Minggu (12/4/2009) dinihari WIB. Akibat kalah, Alessandro Del Piero cs kini tertinggal sepuluh poin dari pemuncak klasemen Inter Milan.
Direktur klub Alessio Secco menyalahkan wasit Gianluca Rocchi sebagai sumber kekalahan timnya. "Gol Vicenzo Iaquinta saat skor masih 0-0 dianulir. Sementara Genoa mencetak gol beberapa saat setelah wasit meniupkan peluit sehingga saat itu pemain kami belum siap," seru Secco seperti dikutip dari Channel4.
Secco juga mengecam kartu merah yang diberikan kepada gelandang Mauro Camoranesi. "Kami memang jarang mengeluhkan kepemimpinan wasit. Namun kali ini kami tidak bisa bila hanya diam saja. Genoa memang tampil lebih baik, namun saya harus memaparkan banyak insiden negatif yang merugikan kami," tukas pria yang menjabat sebagai direktur tim sejak 2006 ini.
Dengan tertinggal sepuluh poin dan kompetisi menyisakan tujuh laga lagi, Secco bersikap realistis. "Hanya lewat kerja keras kami akan keluar dari situasi ini. Kami akan terus bertarung untuk finish posisi kedua dan memenangi Coppa Italia, yang kini menjadi tujuan utama kami," pungkasnya. ( krs / key )
0 comments
Posting Komentar