Selamat Datang Di http://wahyu2610.blogspot.com/

Vendor PC Apa yang Paling Memuaskan?

19 April 2009


Jakarta-Santi Dwi Jayanti - detikinet - Vendor PC tak lagi dituntut hanya untuk menjual produk, memberikan pelayanan terbaik demi kepuasan pelanggan saat ini juga memiliki peran penting terhadap citra mereka.
Dalam sebuah survei terhadap sekitar 4.500 responden, lembaga analis Forrester coba mencari tahu vendor PC apa yang dianggap paling memuaskan dalam memberikan pelayanannya.
Ada tiga pertanyaan sederhana namun 'membunuh' yang diberikan Forrester kepada responden guna mengetahui sejauh mana merek-merek besar di industri PC itu dalam memuaskan pelanggannya.
Pertanyaan tersebut antara lain, seberapa efektifkah perusahaan tersebut memenuhi kebutuhanmu? Seberapa mudahkah Anda berurusan dengan perusahaan tersebut? Dan yang terakhir adalah seberapa jauh Anda menikmati berinteraksi dengan perusahaan tersebut?
Setelah jawaban terkumpul, nama sang jawara akhirnya muncul. Siapakah dia? Jika tebakan Anda adalah Apple, maka Anda benar. Perusahaan besutan Steve Jobs itu berhasil mendapat mahkota sebagai perusahaan dengan layanan terbaik versi Forrester ini.
Tak hanya inovasinya saja yang seru dan menyenangkan, namun ternyata layanan yang diberikan Apple diklaim membuat konsumennya puas. Apple dalam survei ini berhasil melampaui Gateaway, Hewlett-Packard, serta Compaq.
Kemudian sebaliknya, perusahaan komputer mana yang dinilai memiliki layanan terburuk? Dikutip detikINET dari Vnunet, Minggu (19/4/2009), ternyata diterima oleh Dell. Tentunya hal ini menjadi sebuah cambukan untuk berbenah bagi perusahaan yang berbasis di berbasis di Amerika itu.

0 comments